Senin, 07 September 2009

Kamojang Adventure Packages

Pemandangan yang tak kalah menakjubkan adalah semburan uap panas. Kamojang merupakan sumber panas bumi / geothermal paling terkemuka di indonesia. Uap panas seolah-olah menyembur dari dalam perut bumi. Di sini pengunjung dapat melihat langsung semburan hawa panas yang mendesis keras sampai terdengar hingga ratusan meter dari pusat semburan. Sejatinya, semburan tersebut adalah bekas pengeboran yang dilakukan pemerintah kolonial Belanda pada 1818. Semburan hawa panas mencapai 308 derajat Celcius.






Kawah Hujan mengeluarkan semburan uap panas bumi dari lubang-lubang tanah seperti air hujan yang jatuh. Semburan uap panas bumi yang dihasilkan dari lubang tanah di Kawah Hujan cukup tinggi dan mengeluarkan percikan air seperti hujan yang indah dan menakjubkan. Di kawah hujan pengunjung bisa mandi sauna sepuasnya. Suhu air yang mengalir di kawah ini mencapai 115 derajat Celcius. Sangat panas hingga menimbulkan uap. Air ini kemudian menyembur ke udara sekitar. Itulah sebabnya kawah ini dinamai Kawah Hujan. Menariknya, ketika menyembur ke udara seperti hujan gerimis, air tersebut sama sekali tidak panas. Air yang menyiprat ke udara tetap terasa dingin seperti laiknya air pegunungan. Hmm...



Setelah puas menikmati kemegahan alam dan kekuatan bumi melalui geotermalnya, petualangan diakhiri dengan melihat secara langsung aktifitas penduduk, dari mulai melihat budidaya jamur, domba adu sebagai ciri khas kebudayaan daerah Garut, budidaya ikan hias & ikan konsumsi sampai dengan pertanian. Tidak hanya melihat, anda akan dibimbing langsung oleh petani setempat, bahkan anda dapat terjun langsung dengan melakukan aktifitas seperti menangkap ikan.

Maubaca Artikel yg lain



0 komentar:

Posting Komentar

JENDELA © 2008. Design by :Yanku Templates Sponsored by: Tutorial87 Commentcute